5 Penyakit aneh dan langka

Yang namanya penyakit, memang dapat menyerang siapa saja, entah itu balita, muda ataupun tua. Namun yang namanya penyakit, kebanyakan pasti dapat di sembuhkan dan ada obatnya. Tapi tidak dengan lima penyakit langka dan aneh ini, yang sama sekali belum ada obatnya. Ingin tau penyakit apa saja itu, silahkan santap sajiannya di bawah ini.

1. Skrotum yang membesar seukuran semangka

5 Penyakit aneh dan langka

Tyrone Bowd, 25, hampir putus asa dengan penyakit yang dideritanya. Pasalnya, dokter mendiagnosisnya dengan scrotal lymphedema, penyakit langka yang membuat skrotumnya membengkak hingga sebesar semangka.

Penyakit itu membuat pembuluh limfatiknya tersumbat, menyebabkan cairan dan jaringan menumpuk di kulit sekitar testis. Kondisi mengerikan itu telah dialami Tyrone sejak dua tahun terakhir.

Ukuran skrotumnya awalnya membengkak sebesar mangga, tetapi kemudian peradangannya semakin memburuk - hingga kini sebesar semangka. Penyakit itu membuat Tyrone sulit berjalan dan harus bolak-balik dirawat di rumah sakit.

2. Perut bocah 4 tahun yang membengkak seukuran bola basket

5 Penyakit aneh dan langka

Niu Shaolong, bocah usia 4 tahun ini, Didiagnosis dengan penyakit langka, dimana kondisi perutnya yang membengkak seukuran bola basket. Niu berasal dari sebuah desa kecil di Zuoquan, Shanxi, China.

Kedua orang tua Niu bekerja sebagai petani. Mereka telah melakukan segala hal yang mereka bisa untuk mengobati Niu. Dan gara-gara penyakit it, lingkar pinggang Niu mencapai sekitar 144 cm, sementara kepalanya 84 cm.

Pembengkakan yang ekstrem itu membuat Niu harus berjuang untuk menjalani hari-harinya. Bahkan, dia sering mengalami sesak napas saat berjalan.

3. Mabuk apabila memakan kentang

5 Penyakit aneh dan langka

Nick Hess, 35, mengalami kondisi aneh yang membuatnya mabuk saat makan kentang atau karbohidrat. Karen, istri Nick, awalnya tidak percaya bahwa suaminya benar-benar mabuk kentang atau karbohidrat. Dia berpikir bahwa suaminya telah menyembunyikan botol minuman keras di rumah mereka di Columbus, Ohio.

Nick bahkan dituduh sebagai seorang pecandu alkohol oleh istrinya, sebelum dia diagnosis dengan auto-brewery syndrome. "Ketika dia (Karen) menuduh saya mabuk, meski saya tidak minum (alkohol). Saya pikir dia gila," kata Nick kepada Daily Mirror.

4. Merasakan sakit orang lain lewat sentuhan

5 Penyakit aneh dan langka

Menderita penyakit langka, dokter ini bisa merasakan sakit fisik yang diderita oleh pasiennya. Hal itu karena Salinas didiagnosis dengan mirror-touch synesthesia.

Pria yang berprofesi sebagai ahli saraf itu kini bekerja di Rumah Sakit Umum Massachusetts. Salinas mengatakan bahwa kondisi itu telah dideritanya sejak kecil.

Setiap kali orang lain memeluknya, dia akan merasakan apa yang diderita oleh orang tersebut. Dan suatu hari, dia pernah memeluk orang yang tertabrak dalam sebuah kecelakaan, tubuhnya mendadak terasa tidak nyaman.

5. Punya kaki kanan yang lebih besar dari kaki kiri

5 Penyakit aneh dan langka

Isa-Bella Leclair, 19, lahir dengan kondisi genetik yang disebut Parkes Weber Syndrome, yang menyebabkan kaki kanannya membengkak. Kondisi itu membuat dirinya kesulitan untuk berolahraga atau memakai celana jeans, karena kaki kanannya sekarang memiliki berat sekitar 18 kg.




sumber  :  merdeka.com

0 Response to "5 Penyakit aneh dan langka"

Posting Komentar