Cara Berhenti Merokok Dengan 4 Bahan Alami

Cara Berhenti Merokok Dengan 4 Bahan Alami




Merokok adalah kebiasaan yang paling sulit di hilangkan oleh sebagian besar orang, dan itu memang benar. Bahkan setiap tahunnya jumlah perokok di Indonesia terus meningkat, tahun 1995 saja jumlah perokok di Indonesia mencapai 27 persen dari jumlah penduduk-nya, dan pada tahun 2011 jumlahnya meningkat menjadi 35 persen. Informasi ini di sampaikan peneliti lembaga Demografi Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Indonesia (UI) Abdillah Ahsan, saat dihubungi Republika Online pada Selasa siang (11/3).

Saat ini membeli rokok sama seperti membeli kacang, di setiap warung kecil, besar, bahkan di supermarket selalu terpajang merk-merk rokok dengan berbagai jenis merk, yang lebih parahnya lagi, bagi mereka (Perokok) yang tidak punya uang cukup untuk membeli rokok perbungkus, bisa membeli rokok batangan yang banyak di jual di warung-warung besar maupun kecil.

Padahal merokok merupakan salah satu dari penyebab kematian terbesar di seluruh dunia, ini di sebabkan karena rokok dapat memicu berbagai macam jenis penyakit, salah satunya ialah kanker dan penyakit jantung. Walaupun kebiasaan merokok sangat sulit untuk di hentikan, namun bukannya hal tiu tidak mungkin untuk di lakukan.

Dan berikut ini adalah empat bahan alami yang dapat membantu menghentikan kebiasaan merokok Anda.

Ginseng
Menurut Anand Agarwal, CEO dari Natural Mantra.com, ginseng merupakan rempah yang sangat efektif dalam mengurangi kecanduan nikotin. Seduh teh hijau dengan campuran ginseng dan lidah buaya,  dan minum dua kali sehari, cara ini mungkin hanya membantu untuk memendam keinginan merokok, selain itu, kebiasaan ini juga dapat membantu Anda merasakan manfaat lain yang berasal dari bahan-bahan tersebut, misalnya Anda akan merasa lebih tenang dan peredaran darah lebih lancar.

Oat
Kandungan di dalam oat membantu mengurangi keinginan mengosumsi nikotin dan meringankan gejala yang mungkin saat menghentikan kosumsi nikotin. Karena itu Agarwal menyarankan untuk memasukan oat kedalam menu sarapan ''Anda akan melihat penurunan jumlah rokok yang Anda kosumsi'' kata dia.
Co-enzim Q-10
Enzim ini di bentuk dari proses fermentasi alami dan merupakan antioksidan yang kuat. Tidak hanya mengurangi keinginan untuk mengosumsi nikotin, tetapi juga dapat memperbaiki paru-paru yang rusak akibat merokok.

Air Putih
Saat Anda merasa ingin merokok, maka segeralah meminum segelas air putih, karena menurut Agarwal, itu akan memusnahkan keinginan merokok dengan segera.

Nah sobat am4nxc, berikut tadi Cara Berhenti Merokok Dengan 4 Bahan Alami, semoga postingan ini dapat bermanfaat untuk kalian sobat am4nxc semua, satu hal lagi yang perlu di ingat nih sob, cara di atas tersebut harus di barengi dengan niat yang kuat dari kalian sendiri untuk bisa berhenti merokok. okeh.!!!


Sumber : republika.co.id, kompas.com

0 Response to "Cara Berhenti Merokok Dengan 4 Bahan Alami"

Posting Komentar